Raihlah ilmu sampai akhir hayatmu.

20.31
1
Lupa password Apple ID pada iPhone, iPad, atau iPod? 

Lalu bagaimana kita bisa mendapatkan kembali password kita, atau bagaimana cara reset password Apple ID kita, karena kita tidak bisa login pada App Store untuk aktifitas download atau pembelian dll.

Apa yang bisa kita Lakukan dengan Apple ID?

Dengan membuat dan menggunakan Apple ID, kita mendapat pengalaman pribadi menjelajah di Apple Online Store melalui Gadget iPhone, iPad, dan iPod. Untuk mendownload Games dan aplikasi di App Store.

Kita juga bisa menyimpan carts sampai kita siap untuk melakukan pemesanan, menggunakan fitur Express Checkout pemesanan di secure website Apple, memeriksa status atau mengubah pesanan secara online, cek saldo Apel Gift Card, dan banyak lagi. Selain itu, Apple ID yang kita miliki memberikan kita akses ke sumber daya lainnya di Apple termasuk:


  • Memesan foto dan photobook melalui iPhoto
  • Mendaftarkan produk kita di Apple 
  • Mengakses dukungan untuk produk Anda dari AppleCare

 
Apa yang terjadi jika kita Lupa Password Apple ID?

Jadi, jika lupa password login Apple ID, kita akan kehilangan semua akses dan apapun yang telah kita lakukan dengan Apple, Halahh!. maksudnya gini, An Apple ID is your user name for everything you do with Apple: Misal, Belanja di iTunes Store, membeli sebuah aplikasi di App Store, menggunakan iMessage, dan masih banyak lagi. [Sumber My ID Apple] 

Oleh karena itu penulis ingin share bagaimana cara reset password Apple ID untuk membantu memudahkan kalian yang kehilangan atau lupa dengan ID masing-masing. Dan tidak frustrasi ketika pertanyaan tentang apa yang harus dilakukan jika kita lupa akan password yang telah kita buat.

Tips : Jika kita lupa nama Apple ID, kunjungi situs My Apple ID dan klik Find your Apple ID. Carilah disini untuk Menemukan Apple ID jika ingin informasi lebih lanjut.

Cara Reset atau Recovery Password Apple ID?

Sebenarnya, ini merupakan masalah yang mudah :) untuk reset ID Apple, jika kita tahu jawaban atas pertanyaan keamanan yang kita miliki dengan akses ke alamat email yang terkait dengan ID Apple. Berikut cara me-reset ID Apple.


1. Jawaban untuk Pertanyaan Keamanan Apple ID:


  • Kunjungi My Apple ID [applied.apple.com]
  • Klik "Manage your Apple ID", kemudian klik "Forgot your password?".
  • Masukkan Apple ID kalian dan klik Next.
  • Pilih "Answer security questions" sebagai metode otentikasi Anda. Klik Next.
  • Pilih data tanggal lahir yang berhubungan dengan Apple ID Anda, kemudian klik Next untuk memulai menjawab pertanyaan keamanan password.




ID Penulis

  • Setelah menjawab pertanyaan keamanan, kita akan diminta untuk memasukkan dan mengkonfirmasi password baru. Klik Reset Password


Tetapi jika kalian lupa kata sandi ID Apple dan pertanyaan keamanan, lewatkan metode pertama ini.


2. Memiliki akses ke alamat email yang terkait dengan Apple ID:


  • Kunjungi My Apple ID [applied.apple.com]
  • Klik "Manage your Apple ID", kemudian klik "Forgot your password?".
  • Masukkan Apple ID kalian dan klik Next.
  • Pilih "Email authentication" sebagai metode otentikasi kalian. Klik Next.
  • Apple akan mengirim pesan ke alamat email yang terkait dengan ID Apple. Buka pesan dan klik "Reset ID Apple password".
  • Ketika halaman My ID Apple terbuka, masukkan dan konfirmasi password baru kalian, kemudian klik Reset Password.

id penulis


Seperti Apple ID password, iDevice sering memungkinkan kita untuk mengatur password yang berbeda untuk melindungi keamanan, seperti empat digit passcode, sandi iTunes cadangan dll Ingatlah untuk menjaga password ini di tempat yang aman dan tidak pernah melupakan mereka, halah! :) Selain itu, gunakan juga iTunes Backup Password Recovery untuk berjaga-jaga apabila lupa kata sandi iTunes, backup password unfortunately.

Sumber: id-penulis

1 komentar:

Site Info